Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Mudah Bertukar File Menggunakan Shareit


Perkembangan teknologi semakin hari semakin bertambah maju dan canggih terutama di bidang teknologi komunikasi. Dulu sebelum adanya HP Canggih atau smartphone pasti sobat pernah alami jika mau mengirim file musik atau video menggunakan infrared, waktu itu HP yang sudah ada infrarednya sangat istimewa dan terasa sudah canggih. Sobat pasti juga pernah punya pengalaman disaat transfer file akan selesai tiba-tiba HP tersenggol dan akhirnya pengiriman file menjadi gagal deh.

Dari hari ke hari teknologi pengiriman file mulai tergantikan oleh teknologi terbaru yaitu bluetooth yang memiliki kemampuan mentransfer file lebih cepat dari pada infrared. Saat bluetooth  melengkapi setiap ponsel sobat rasanya memiliki kepuasan tersendiri karena dapat bertukar file kepada sesama teman yang memiliki HP yang ada bluetoothnya. Teknologi bluetooth lebih efektif dibandingkan infrared kenapa sperti itu?karena teknologi bluetooth mampu mengirim file dalam jumlah besar tanpa harus berhadap-hadapan sperti infrared, jadi lebih mudahkan dalam mengirim file sobat.

Nah kali ini saya akan bahas teknologi generasi penerus dari bluetooth yang ternyata mampu mentransfer file dalam jumlah besar dalam sekejab. Aplikasi tersebut mungkin sudah tidak asing lagi bagi pengguna HP android dan aplikasi yang saya maksud adalah Share It yah aplikasi share it namanya sudah mendunia sehingga banyak orang yang tau dan memanfaatkan aplikasi tersebut untuk berbagi file dengan teman atau saudara sobat. Aplikasi share it memanfaatkan sinyal wifi sebagai perantara untuk menyambungkan dan mengirim file dengan HP orang laian.

Berikut cara menggunakan aplikasi share it sebagai media transfer data yang 200x lebih cepat dari bluetooth :
  1. Silahkan sobat download dulu aplikasinya bagi yang belum memilikinya DISINI
  2. Kalau sudah diinstal silahkan dibuka Share it nya dan pilih kirim atau terima untuk melakukan transfer file atau terima file. 
  3. Nah disini kelebihannya dan kecanggihannya Share it, sobat bisa kirim atau terima berbagai macam file. seperti file dokumen, foto, video, musik bahkan sebuah aplikasi androidpun bisa sobat kirim melalui aplikasi share it ini, gimana keren kan?satu aplikasi multifungsi dan sobat tidak perlu report-report memasang aplikasi pengiriman yang lain. 
  4. Untuk mengirim file sobat cukup klik salah satu atau beberapa file dan klik Kirim maka aplikasi share it akan mencari si penerima, oy untuk yang menerima file buka juga aplikasinya dan pilih terima. Apabila si penerima sudah ketemu di radar share it silahkan sobat klik. 

  5. Tunggu Prosesnya sampai selesai dan file yang sobat kirim langsung masuk secara kilat di temen sobat. Gimana sangat cepat kan dalam mengirim file?.
Begitulah tip yang bisa saya bagikan kepada sahabatinet, semoga bermanfaat. apabila sobat merasa terbantu dengan adanya artikel ini sobat bisa bagikan artikel ini kepada teman atau saudara.

Post a Comment for "Cara Mudah Bertukar File Menggunakan Shareit"